WELCOME

Senin, 04 Februari 2013

Kue pancong atau kue rangin adalah makanan khas nusantara. Untuk membuat Kue pancong umumnya dengan tepung beras dan campuran santan. Tapi tidak ada salahnya jika anda ingin membuat kue pancong terigu.

Kue pancong betawi lebih dikenal di jawa barat sedangkan di jawa tengah  dikenal dengan nama kue rangin. Kue rangin atau kue pancong ini memang unik dan khas dengan taburan gula pasir diatasnya memberikan kesan rasa gurih dan manis. Kue ini biasa dijajakan di sekolah maupun keliling seperti kue cubit. Kue pancong atau rangin ini banyak digemari terutama oleh anak anak. Kue ini termasuk jajanan sehat karena dari bahan dan cara membuat kue ini dari bahan dan cara yang sederhana. Jika anda berniat membuatnya berikut resep cara membuat kue pancong

Bahan Resep Membuat Kue Pancong Betawi :
250 gram Tepung beras
Daun Pandan sesuai selera
600 ml Santan cair (1/2 butir kelapa)
400 ml Santan kental (1/2 butir kelapa)
50 gram Gula pasir (sebagai taburan)
250 gram Kelapa parut memanjang
2 butir Telur ayam (kocok)
Minyak goreng secukupnya (sebagai olesan)
Garam, secukupnya

Cara membuat Kue Pancong betawi :
  • Campurkan tepung beras sebanyak 100g serta santan kental jadi satu dan aduk rata.
  • Masukan daun pandan dan masak campuran santan dengan api yang sedang sambil diaduk sampai adonan menjadi kental. Angkat santan dan sisihkan.
  • Masukan sisa tepung beras(150g) dan campurkan parutan kelapa,serta garam secukupnya, aduk kembali sampai tercampur rata.
  • Tambahkan teur ayam dan santan cair kedalamnya, aduk rata kembali.
  • Siapkan cetakan kue pancong olesi dengan minyak dan panaskan.
  • Tuangkan adonan kue pancong sampai 3/4 cetakan tingginya. Masak dengan api kecil agar matang merata. Angkat dan siap disajikan, jangan lupa taburan gula pasir diatasnya. Untuk 30 buah 
Demikian cara membuat kue pancong betawi salah satu kue basah khas nusantara. Semoga resep ini bisa bermanfaat, silakan mencobanya dirumah. Baca juga resepaneka kue tradisional dan nusantara lainnya seperti kue bikang yang istimewa,kue sarang semut, dan masih banyak resep kue lainnya disini. 

Kue Rangin

MAKANAN KHAS BALI


pie susu bali
Kue pie biasa disajikan sebagaihidangan penutupKue pie ataukue pai berasal dari Inggris namun lebih populer di amerika.Aneka Kue pie biasanya diisi dengan buah buahan segar sehingga disebut juga dengankue pie buah ditambahkan engan cokelat, gula, ataupun kopi. Kue pie ini sangat mudah dibuat cocok disajikan sebagai jamuan tamu ataupun cemilan keluarga saat santai.

Di Indonesia ada jenis kue pie yang telah lama di kenal. Kue Pai tersebut merupakankue pai susu khas bali yang biasa dijadikan kue oleh oleh. Rasa dari kue pie balidijamin tak kalah enak dengan kue pie dari manca negara. Kulit kue pie ini terasa gurih dan lembut serta renyah dan empuk saat digigit. Aroma telur dan susu membuat rasanya semakin legit.

Cara membuat kue pie susu di bali kebanyakan masih menggunakan cara yang sederhana. Kue pie susu yang sering kita jumpai ada 2 macam rasa yaitu pie rasa coklat dan original. Kue pie termasuk kue kering yang bisa bertahan sampai 4 hari dan jika disimpan dalam lemari es bisa bertahan sampai 2 mingguan. JIka anda berlibur ke bali jangan lupa untuk membeli oleh oleh kue pie khas bali ini yang bisa anda dapatkan di toko penjual oleh oleh atau langsung menghubungi ke tempat produksinya.

Anda juga bisa membuat kue pie sendiri dengan cara yang mudah dan sederhana. Untuk lebih jelasnya berikut resep membuat aneka kue pie susu.

BAHAN Membuat Kulit Kue Pai Susu Bali :
tepung terigu 300 gram
margarine 175 gram
gula pasir 1 sdm
telur 1 butir
garam 1/2 sdt
air 50 ml

Bahan Isi Kue pie susu :
susu kental manis 400 gr ( 1 Kaleng susu kental manis)
tepung maizena 4 sdm
vanila
telur 4 butir
Air Sesuai takaran kaleng


Cara Membuat Kulit kue pie
  • Campurkan tepung terigu dengan margarin kemudian aduk rata. Sisihkan
  • Campurkan air, garam dan juga gula pasir lalu aduk sampai rata.
  • Tuangkan campuran air garam dan gula kedalam campuran tepung dan aduk sampai rata. Selanjutnya tambahkan telur aduk kembali dan uleni sampai  menjadi adonan kue yang bisa dibentuk. Biarkan 15 menit.
  • Gunakan adonan tersebut untuk melapisi loyang bagian dalam dan sisinya. sisihkan.
Cara membuat kue pie susu
  • Campur susu kental manis, vanila dan tepung maizena. Aduk sampai rata.
  • Kemudian tambahkan telur satu satu sambil diaduk rata dan tambahkan air.
  • Tuangkan adonan isi kue pie kedalam loyang yang telah dilapisi dengan adonan kulit.
  • Masukkan ke dalam oven panas dengan suhu 170 derajat selama 60 menit. Angkat dan sajikan.


Bahan Kue Lapis surabaya :
* 30 butir kuning telur
* 250 gram gula halus
* 3 sendok makan susu bubuk
* 50 gram tepung terigu protein sedang, diayak
* 350 gram mentega
* 150 gram margarin


Cara membuat Kue Lapis surabaya :
1. Campur mentega, margarin dan gula halus. Kocok hingga lembut.
2. Masukkan kuning telur satu per satu sambil terus kocok adonan hingga putih dan mengembang.
3. Masukkan susu bubuk dan terigu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok rata.
4. Tuangkan satu sendok sayur adonan dalam loyang yang telah dilapisi kertas roti dan diolesi margarin. Panggang dalam oven dengan api atas selama 5 menit.
5. Keluarkan loyang dari oven, tekan-tekan kue menggunakan alat khusus hingga permukaan kue rata.
6. Tuangkan lagi 1 sendok sayur adonan di atas lapisan pertama. Panggang kembali selama 5 menit dengan api atas. Lakukan proses yang sama hingga adonan habis.
7. Jika adonan telah habis dan proses pelapisan selesai, panggang kue dalam oven dengan api atas dan api bawah hingga matang. Angkat, sajikan.





Langsung be ke resep sekayo ni :
 Bahan : - 1 gelas santan kental - 1 gelas telur ayam (dikocok lepas aja kayak mau didadar) - susu bubuk (sekitar 3 sendok makan setiap gelasnya) - 1 gelas gula ( tapi yakinlah ini kemanisan (menurut lidahku loh ya..jadi agak dikurangin aja sedikit kalo ga yah sesuai selera ya..) - sedikit garam - Untuk ukurannya, saya menggunakan gelas jadi ga diukur beratnya. Jadi untuk telur satu gelas, berarti santannya juga satu gelas, gulanya juga satu gelas. Kalo ingin hasil yang lebih banyak tinggal kalikan aja bahannya, kalo telur 2 gelas, santan juga dua gelas begitu seterusnya.


 Cara Membuat : Campur gula, garam dan susu bubuk, aduk2 sampai tercampur rata. Masukkan telur ayam, aduk kembali sampai tercampur, masukkan santan kental dan sari daun pandan (pandan bisa parut, lalu peras atau diblender dengan air santan. Jangan terlalu banyak menggunakan daun pandan, karena aromanya tajam jadi bisa mengganggu aroma srikaya setelah jadi, gunakan daun pandan sedikit saja sekedar agar srikaya wangi, untuk warnanya tambahkan sedikit pasta hijau) Aduk kembali semua bahan sampai tercampur. Lalu masukkan ke dalam cetakan/mangkuk2 kecil, kalau tidak ada, bisa gunakan gelas keramik tahan panas, isikan bahan srikaya ke gelas, isi sampai setengah saja. Kukus sampai matang. Sebelum mengukus, lapisi tutup kukusan dengan serbet agar uap air selama mengukus tidak jatuh ke srikaya. Setelah matang, srikaya ini biasanya dimakan dengan cara dicocol pake ketan putih yang telah dimasak terlebih dahulu.

MAKANAN KHAS BATAK


Saksang
Masakan khas batak lainnya adalah saksang, hampir sama dengan rica-rica babi dari Manado. Biasanya masakan ini dibuat special untuk acara-acara adat batak, tapi sekarang lapo-lapo khusus masakan batak mudah ditemui. Berikut resep warisan papa cara bikin saksang.
Bahan :
1. 1 kg daging babi/sapi, potong kecil-kecil asal
2. 3 lbr daun jeruk
3. Garam
4. Penyedap
5. Minyak goreng untuk menumis bumbu
Bahan Yang ditumbuk :
1. 500 gr kelapa parut
2. 100 gr ketumbar halus
Bahan Yang dihaluskan/Blender :
1. 6 siung Bawang merah
2. 6 siung bawang putih
3. 10 biji Cabe Keriting (sesuai selera)
4. 5 biji Cabe Rawit (sesuai selera)
5. 4 Batang Serai
6. 2 ruas Jahe
7. 1 ruas Lengkuas/Laos
8. 1 ruas Kunyit
9. Daun Jeruk dan Daun Salam
Cara Membuatnya :
1. Sangrai kelapa dan ketumbar sampe warnanya kecoklatan, setelah coklat dan wangi, segera tumbuk sampe halus dan mengeluarkan minyak
2. Tumis bumbu hasil blender, daun salam dan daun jeruk sampai wangi, lalu masukan dagingnya.
3. Aduk sampai rata, lalu tambahkan air dua gelas
4. Tutup wajan/panci dengan api sedang, setelah air berkurang, tambahkan tumbukan kelapa-ketumbar aduk sampai rasa, lalu masukan garam dan ajinomoto secukupnya, diamkan sampe airnya mengering dan daging siap utk disantap.

MAKANAN KHAS ACEH


  • BAHAN
  • 400 gram mie basah/kuning.
  • 750 ml kaldu sapi.
  • 150 gram udang basah, bersihkan, buang kulitnya.
  • 150 gram daging sapi, potong dadu.
  • 1 buah tomat potong dadu.
  • 4 siung bawang putih iris tipis.
  • 3 siung bawang merah iris tipis.
  • 60 gr tauge siangi, buang buntutnya.
  • 100 gr kol iris tipis.
  • 1 sdt cuka.
  • 2 sdm kecap manis cap singa keluaran langsa.
  • 1 batang daun bawang iris halus.
  • 1 sdm seledri iris halus.
  • 2 sdt garam
  • 3 sdm minyak goreng
Bumbu halus
  • 5 buah bawang merah.
  • 3 siung bawang putih.
  • 4 buah cabai merah, buang bijinya.
  • ½ sdm bubuk kunyit.
  • 4 butir kapulaga.
  • 1 sdt jinten, sangrai.
  • 1 sdt lada butir.
Cara membuat
  1. Tumis bawang merah iris, bawang putih iris dan bumbu halus hingga harum. Masukkan daging, aduk dan masak hingga daging berubah warna. Lalu tambahkan udang dan tomat, aduk rata.
  2. Masukkan kaldu, seledri, daun bawang, garam dan cuka. Masak hingga daging matang dan air berkurang sambil sesekali diaduk.
  3. Masukkan kol dan tauge, aduk rata. Kemudian tambahkan mi dan kecap manis. Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan matang. Angkat.
  4. Sajikan panas-panas dengan acar mentimun dan emping goreng.

[sunting]

resep makanan khas bandung


Bahan :
10 buah ketupat @ 100 gram
10 potong (500 gram) tahu kuning digoreng
3 butir telur rebus, diiris bundar
250 gram tauge panjang, direbus sebentar
2 sdm bawang goreng
100 gram kerupuk merah
Sambal Rawit :
20 buah cabai rawit , direbus, dihaluskan
Garam secukupnya
Bumbu kacang :
250 gram kacang tanah digoreng
100 gram gula merah
1 iris kecil kencur, digoreng
1 sdm bawang putih goreng
300 ml santan
5 sdm kecap manis
Garam secukupnya
Air jeruk limau sesuai selera
100 ml air
  

Cara membuat :
Bumbu kacang : kacang tanah, gula merah, kencur dan bawang putih goreng diblender, campur dengan air asam dan santan, aduk hingga rata, lalu masak dalam panci hingga mendidih, tambahkan kecap manis, garam dan air jeruk limau, aduk rata, angkat, sisihkan.
Ambil piring saji, letakkan ketupat, tahu, telur dan tauge, lalu siram dengan bumbu kacang, atasnya beri taburan bawang goreng dan kerupuk merah.
Hidangkan bersama sambal rawit.